Category: Info

  • Internet Seharian Makin Nyaman

    Internet Seharian Makin Nyaman

    Mulai 16 Desember 2024, dapatkan Voucher Internet (V_1 Hari) untuk pemakaian seharian dengan kecepatan yang lebih baik .

    Kamu dapat mengakses secara bebas semua konten di internet seharian dengan makin nyaman tanpa batasan kuota dan harga tetap sama.

    Segera dapatkan Voucher Sinyalku V_1 Hari di Mitra SINYALKU di daerahmu.

    Penawaran ini berlaku khusus untuk pelanggan di daerah-daerah berikut:

  • Alternatif Browser untuk Android

    Alternatif Browser untuk Android

    Google Chrome telah menjadi browser default yang populer di kalangan pengguna Android. Namun, ada kalanya kita ingin mencoba sesuatu yang berbeda, baik karena alasan privasi, performa, atau sekadar mencari pengalaman baru dalam berselancar di internet.

    Beruntung, ada banyak alternatif browser yang bisa Anda coba di Android. Beberapa di antaranya menawarkan fitur-fitur unik yang tidak dimiliki oleh Chrome. Berikut ini adalah lima browser terbaik yang bisa menjadi alternatif Google Chrome, lengkap dengan kelebihannya masing-masing.

    1. Mozilla Firefox

    Mozilla Firefox adalah salah satu browser tertua dan paling terkenal di dunia. Firefox untuk Android menawarkan berbagai fitur yang fokus pada privasi dan keamanan pengguna. Dengan fitur “Private Browsing with Tracking Protection,” Firefox melindungi privasi Anda saat menjelajah internet. Selain itu, Anda dapat menginstal berbagai ekstensi atau add-ons untuk memperluas fungsionalitas browser ini sesuai kebutuhan Anda.

    Kelebihan:

    • Privasi Terjaga: Fitur perlindungan pelacakan yang kuat.
    • Ekstensi Beragam: Dukungan untuk berbagai add-ons.
    • Kecepatan dan Keamanan: Teknologi yang dirancang untuk melindungi pengguna dari risiko keamanan di web.

    2. Opera

    Opera adalah browser yang sudah lama dikenal dan digunakan oleh banyak orang. Opera untuk Android hadir dengan berbagai fitur unggulan seperti VPN gratis, penghemat data, dan mode hemat daya. Selain itu, Opera juga memiliki fitur Ad-Blocker yang efektif untuk melindungi pengguna dari iklan yang mengganggu.

    Kelebihan:

    • VPN Gratis: Menyediakan layanan VPN tanpa biaya tambahan.
    • Penghemat Data: Fitur yang membantu mengurangi penggunaan data.
    • Ad-Blocker: Melindungi dari iklan yang mengganggu.

    3. Brave

    Brave adalah browser yang fokus pada privasi dan kecepatan. Brave secara otomatis memblokir iklan dan pelacak, sehingga Anda dapat menjelajah internet dengan lebih cepat dan aman. Selain itu, Brave juga memiliki fitur “Brave Rewards” yang memungkinkan pengguna mendapatkan token kripto sebagai imbalan untuk melihat iklan yang dipilih.

    Kelebihan:

    • Blokir Iklan Otomatis: Menghilangkan iklan dan pelacak secara otomatis.
    • Kecepatan Tinggi: Menjelajah internet dengan lebih cepat.
    • Brave Rewards: Mendapatkan imbalan dalam bentuk token kripto.

    4. Microsoft Edge

    Microsoft Edge adalah browser yang dikembangkan oleh Microsoft dan menawarkan integrasi yang baik dengan layanan Microsoft lainnya. Edge untuk Android memiliki fitur “Collections” yang memungkinkan Anda menyimpan dan mengatur konten web dengan mudah. Selain itu, Edge juga memiliki fitur “Reading Mode” yang membuat pengalaman membaca lebih nyaman.

    Kelebihan:

    • Integrasi Microsoft: Terhubung dengan layanan Microsoft lainnya.
    • Collections: Fitur untuk menyimpan dan mengatur konten web.
    • Reading Mode: Membuat pengalaman membaca lebih nyaman.

    5. DuckDuckGo Privacy Browser

    DuckDuckGo Privacy Browser adalah pilihan yang tepat bagi Anda yang sangat peduli dengan privasi. Browser ini tidak melacak aktivitas pengguna dan secara otomatis memblokir pelacak pihak ketiga. Selain itu, DuckDuckGo juga memiliki fitur “Privacy Grade” yang memberikan penilaian terhadap tingkat privasi setiap situs yang Anda kunjungi.

    Kelebihan:

    • Privasi Maksimal: Tidak melacak aktivitas pengguna.
    • Blokir Pelacak: Memblokir pelacak pihak ketiga secara otomatis.
    • Privacy Grade: Penilaian terhadap tingkat privasi situs web.

    Semoga artikel ini membantu Anda menemukan browser yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Selamat mencoba!

  • Dapatkan KUOTA LEBIH BESAR dengan HARGA TETAP

    Dapatkan KUOTA LEBIH BESAR dengan HARGA TETAP

    Sebagai bentuk apresiasi kami terhadap para pengguna SINYALKU, Voucher Kuota dan Voucher MySinyalku akan mendapatkan Promo SUPER KUOTA dengan harga yang tetap sama.

    Promo SUPER KUOTA berlaku mulai Mei 2024. Dengan SUPER KUOTA, pengguna internet SINYALKU akan mendapatkan kuota lebih besar yang dapat digunakan untuk internetan lebih lama.

    Untuk melihat jenis voucher yang tersedia di daerah Anda, silahkan cek melalui link berikut:

    Segera dapatkan Voucher Kuota dan Voucher MySinyalku dengan Promo SUPER KUOTA melalui operator SINYALKU di daerah Anda.

  • Pilih Voucher yang Tepat untuk Speed yang Cepat

    Pilih Voucher yang Tepat untuk Speed yang Cepat

    Suka merasa kesal ketika internet kamu lambat atau terputus saat sedang melakukan sesuatu yang penting. Apakah kamu tahu bahwa salah satu faktor yang mempengaruhi kecepatan internet di jaringan SINYALKU adalah jenis voucher yang kamu gunakan?

    SINYALKU sekarang memiliki tiga jenis voucher yang dapat digunakan oleh pengguna SINYALKU, yaitu Voucher Quota Based, Voucher Extra, dan Voucher Time Based. Mari kita lihat perbedaan dan kelebihan masing-masing voucher.

    Voucher Quota Based tersedia dengan beberapa pilihan kuota, memiliki kecepatan maksimum lebih tinggi serta masa aktif yang paling lama hingga 30 hari.

    Voucher Extra saat ini baru tersedia untuk kuota 1 GB dengan harga extra hemat, memiliki kecepatan maksimum di bawah atau setara dengan voucher kuota namun memiliki masa aktif yang cukup singkat hanya 12 jam yang dihitung sejak pertama kali digunakan.

    Voucher Time Based adalah voucher yang memberikan kamu akses internet selama durasi waktu tertentu, tersedia pilihan 1 jam hingga 3 jam dengan kecepatan terbatas dan paling rendah jika dibandingkan dengan voucher lainnya, serta memiliki masa aktif hingga 7 hari. Voucher Time Based hanya cocok untuk penggunaan internet keperluan ringan seperti browsing atau chatting.

    Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa jika kamu ingin mendapatkan speed yang cepat, maka pilihlah Voucher Kuota sebagai pilihan utama Anda. Voucher Ekstra dapat digunakan untuk kebutuhan yang cepat namun penggunaan singkat, sedangkan Voucher Time Based cocok untuk keperluan internet yang ringan.

  • Cara daftar akun MySinyalku sendiri

    Cara daftar akun MySinyalku sendiri

    Sekarang pengguna SINYALKU dapat mendaftar akun MySinyalku sendiri, melalui halaman Login WiFi SINYALKU di https://wifi.ubiqu.id/

    Kelebihan akun MySinyalku, pengguna dapat login internet SINYALKU menggunakan nomor HP saja yang lebih mudah diingat. Password dan PINnya pun dapat diganti sendiri sesuai keinginan, sehingga lebih mudah dan juga lebih aman, karena hanya pengguna saja yang mengetahui Password dan PIN kamu.

    Cara daftar akun MySinyalku

    Ikuti langkah berikut ini untuk mendaftar akun MySinyalku sendiri.

    login wifi sinyalku
    • Hubungkan perangkat dengan WiFi “ubiqu-sinyalku”
    • Setelah muncul WiFi login , pilih “Daftar MySinyalku”
    • Jika halaman login tidak muncul, dapat diakses melalui browser melalui alamat https://wifi.ubiqu.id/
    registrasi mysinyalku

    Akan tampil halaman registrasi MySinyalku, isi dengan baik dan benar:

    • No. HP, masukan nomor handphone
      Contoh : 081234567890
    • Nama, masukkan nama sesuai KTP.
    • Email, isi email yang masih berlaku.
      Contoh: nama@gmail.com
    • Kata Sandi, dapat berupa angka atau huruf dengan minimal 4 karakter
    • Ulangi Kata Sandi, memasukan kembali kata sandi yang sama dengan sebelumnya.
    • Cek “Saya setuju dengan Kebijakan Privasi
    • Kemudian pilih “Buat Akun”
    • Jika registrasi berhasil akan muncul notifikasi sebagai berikut.
    • Selanjutnya pengguna akan diarahkan ke halaman MySinyalku.
    • Pengguna juga akan memperoleh e-mail atau SMS terkait akun dan password MySinyalku yang telah berhasil didaftarkan.
    • Kemudian kamu akan diarahkan ke halaman akun MySinyalku untuk mengganti password.
    • Jika tidak ingin mengganti password silahkan lewati langkah ini.
    • Akun MySinyalku kamu sudah bisa digunakan

    Cara membeli voucher WiFi MySinyalku

    • Untuk membeli/top up kuota akun MySinyalku, dapat dilakukan melalui operator Sinyalku dengan memberikan nomor akun MySinyalku dan memilih voucher kuota yang diinginkan.
    • Kuota internet yang dibeli akan langsung masuk ke akun MySinyalku Anda.

    Cara login WiFi dengan akun MySinyalku

    login wifi sinyalku
    • Hubungkan perangkat dengan WiFi “ubiqu-sinyalku”
    • Masukan akun MySinyalku kamu berupa no. HP tanpa awalan angka 0.
    • Masukkan password atau PIN kamu
    • JIka akun MySinyalku dan password/PIN kamu benar akan muncul informasi berikut, yang berarti Kamu sudah berhasil terhubung dengan Internet.

    Catatan:
    Akun MySinyalku saat ini hanya dapat digunakan ditempat Anda mendaftar.

  • Daftar Akun MySinyalku Dapat Gratis Kuota 50 MB (updated)

    Daftar Akun MySinyalku Dapat Gratis Kuota 50 MB (updated)

    Pengguna internet Sinyalku sekarang bisa memiliki akun MySinyalku, yang dapat digunakan untuk akses internet Sinyalku dengan lebih mudah dan juga lebih aman.

    Lebih Mudah dan Aman

    Dengan memiliki akun MySinyalku, pengguna internet dapat login internet Sinyalku dengan menggunakan No. HP (tanpa awalan angka 0) untuk username dan password yang unik sehingga lebih mudah untuk diingat serta lebih aman dari penyalahgunaan akun.

    Top up kuota juga lebih mudah karena kuota akan otomatis masuk ke dalam akun MySinyalku dan dapat langsung digunakan.

    Cara Daftar/Registrasi MySinyalku melalui Operator

    Daftarkan akun MySinyalku Anda melalui Operator Sinyalku, dengan langkah-langkah sebagai berikut

    Siapkan Data Anda

    Siapkan data diri Anda sebagai berikut, berikan ke Operator Sinyalku untuk di daftarkan/registrasi MySinyalku.

    • Nama
    • Nomor HP yang digunakan
    • E-mail yang dimiliki

    Pastikan mengisi data dengan baik dan benar, No. HP akan digunakan sebagai username login WiFi SINYALKU

    Akun dan Password MySinyalku
    • Cek Inbox Email Anda (jika tidak ada di Inbox cek juga folder Spam) atau SMS Anda.
    • Anda akan mendapatkan Username (berupa No. HP tanpa awalan 0) dan Password awal yang berupa 4 digit angka.
    • Jaga kerahasian akun dan password MySinyalku Anda.
    • Anda dapat merubah password MySinyalku Anda melalui https://my.sinyalku.id/

    Login menggunakan Akun MySinyalku

    Gunakan Username akun MySinyalku dan Password Anda untuk login Internet pada halaman login Sinyalku di https://wifi.ubiqu.id/dan dapatkan GRATIS KUOTA 50 MB setelah melakukan Top Up Kuota.

    login wifi sinyalku
    Halaman Login WiFi UBIQU SINYALKU

    Untuk informasi lebih lanjut mengenai cara login Internet menggunakan akun MySinyalku, serta merubah password sesuai yang diinginkan silahkan baca Panduan Penggunaan Akun MySinyalku.

    Ayo segera daftarkan akun MySinyalku Anda melalui operator Sinyalku dan dapatkan GRATIS KUOTA 50MB!